Cara Download Video Di Youtube Tanpa Software

2
281
views

Cara Download Video Di Youtube Tanpa Software.. Ok Semua, selamat datang di Brainy Turorial. Pasa kesempatan kali ini saya akan membagikan kepada kalian semua tentang bagaimana cara supaya dapat download video yang ada di youtube tanpa menggunakan software.

Cara Download Video Di Youtube Tanpa SoftwareCara Download Video Di Youtube Tanpa Software

Pernahkah anda kesusahan dalam download video yang ada di youtube? Kalo anda kesusahan dalam mengunduhnya maka tutorial kali ini sangan tepat buat anda. Jadi dapat mengunduh videonya tanpa menggunakan spftware atau perangkat lunak tambahan.

Sebenernya caranya disini yaitu dengan menggunakan sebuaha website yang di mana kalian nanti hanya memasukkan URL dari video yang akan kalian unduh di youtube tersebut. Maka simak baik-baik tutorialnya supaya kalian paham dan bisa berhasil.

Ok…langsung saja saya kasih tutorialnya :

  1. Pertama silahkan kalian buka software browser kalian, terserah mau menggunakan apa saja. Terus kalian buka youtube untuk mencari mana video yang akan kalian unduh nantinya.
  2. Bila sudah, Terus kalian klik  klik kanan pada video tadi, lalu klik pada pilihan yang paling atas yaitu Salin URL Video.
    Biar lebih jelasnya lihat pada gambar di bawah ini.Cara Download Video Di Youtube Tanpa Software
  3. Setelah kalian melakukan Salin URL Video maka selanjutnya kalian buka tab baru pada browser. Nah Jadi saya menggunakan website yang bernama ssyoutube.com. Silahkan buka website tersebut atau klik disini.
    Seperti contoh gambar di bawah ini.Cara Download Video Di Youtube Tanpa Software
  4. Apabila kalian sudah masuk ke ssyoutube.com, maka saatnya kalian paste URL yang sudah kalian salin dari youtube tadi ke tempat insert link yang ada website tersebut. Seperti gambar di bawah ini.Cara Download Video Di Youtube Tanpa Software
  5. Terakhir jika kalian sudah memasukkan link video yang kalian pilih tadi, maka selanjutnya kalian tinggal pilih Format video yang akan di download. Semakain bagus format video yang kalian pilih maka akan semakin besar pula size video tersebut. Jadi kondisikan dengan paket data anda ya hehehe…. Setelah itu kalian klik Download yang ada di sampingnya.

Ok…mudahkan caranya. Begitulah tutorial download video yanga ada di youtube tanpa menggunakan software. Semoga tutorial kali ini bisa bermanfaat buat kalian semua. Jangan lupa untuk baca tutorial-tutorial yang tidak kalah menarik lainnya dan tunngu tutorial selanjutnya. Selamat mencoba semoga berhasil.

Terima Kasih Kunjungannya

2 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here